- Membuka Pengaturan HP.
- Masuk ke menu Aplikasi.
- Mencari aplikasi yang diinginkan.
- Masuk ke opsi Izin.
- Lalu mengaktifkan jenis izin yang dibutuhkan.
Berikut ini penjelasan lengkapnya:
Langkah 1: Buka Pengaturan HP
Langkah 2: Buka Menu Aplikasi
Selanjutnya, scroll halaman setelan ke bawah, maka Anda akan mendapati menu Aplikasi.
Oh ya, penamaan menu ini terkadang berbeda-beda di tiap HP. Misalnya di HP Xiaomi, disebutnya sebagai Aplikasi Terinstal.
Langkah 3: Cari Aplikasi yang Diinginkan
Nah, aplikasi Android bisa dibilang jumlahnya ada banyak sekali. Sedangkan izin aplikasi ini tidak bisa diatur satu untuk semua aplikasi. Jadi, mau tidak mau, kita harus atur secara manual.
Caranya tinggal geser saja menunya, kemudian cari aplikasi apa yang diinginkan. Contoh, kalau Anda ingin mengaktifkan izin untuk Instagram, maka pilihlah aplikasi Instagram.
Langkah 4: Buka Menu Izin
Setelah masuk ke halaman aplikasi yang sudah dipilih, kita harusnya bisa menemukan menu Izin. Silakan klik menu tersebut. Kalau tidak ada, coba cari lagi di halaman aplikasinya.
Catatan: Untuk beberapa HP, menu izin ini kadang terletak di menu Penyimpanan.
Langkah 5: Setting Pengaturan Izin Aplikasi
Well, selanjutnya Anda akan menemukan banyak sekali pengaturan izin di sini. Jangan bingung, ya! Semuanya punya fungsi masing-masing.
Berikut penjelasannya:
Izin Akses | Fungsi |
Kamera | Kalau di aplikasi chatting, biasanya untuk video call atau mengambil gambar. |
Kontak | Agar daftar kontak terbaca di aplikasi. |
Lokasi | Buat aplikasi yang perlu GPS. |
Mikrofon | Untuk aplikasi yang butuh perekaman atau pengambilan suara. |
Penyimpanan | Membuat aplikasi bisa mengakses data-data di File Manager. |
SMS | Seperti namanya, untuk keperluan SMS. |
Telepon | Jarang dibutuhkan. Hanya untuk aplikasi tertentu saja. |
Paling tidak, silakan aktifkan izin yang kira-kira diperlukan saja, agar aplikasi bisa berjalan sesuai fungsinya.Atau kalau tidak mau repot dan pingin lebih gampang, bisa aktifkan semuanya. Pastikan aplikasi yang diinstal memang terpercaya. Kalau sudah, silakan tutup semua menu yang terbuka, lalu buka aplikasinya. Dengan begitu, izin akses yang dibutuhkan harusnya sudah bekerja.
Oke cukup sekian informasi dari artikel diatas, Semoga bermanfaat bagi temen-temen semua. Mohon maaf apabila ada kekurangan atau ada kesalahan pada penulisan. Artikel ini hanya semata-mata berbagi informasi dan pengetahuan kepada semua orang. Apabila ada link yang bermasalah, mohon diinformasikan langsung ke live chat yang sudah disediakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Sudah Memberikan FeedBack